cara mengobati asam lambung untuk pria dan wanita - alfa singasari

cara mengobati asam lambung untuk pria dan wanita

loading...
loading...

cara mengobati asam lambung untuk pria dan wanita Penyakit Asam lambung merupakan penyakit yang sering terjadi di kalangan masyarakat. Kondisi asam lambung tinggi diakibatkan karena asam lambung naik menuju ke kerongkongan atau esofagus yang pada akhirnya menimbulkan rasa nyeri pada ulu hati atau adanya rasa sensasi seperti terbakar pada bagian dada. 

penjelasan penyakit asam lambung

cara mengobati asam lambung untuk pria dan wanita
Penyakit asam lambuung tinggi pada umumnya diakibatkan karena lower esophageal sphincter (LES) tidak bisa berfungsi dengan baik. Apa itu LES? LES merupakan lingkaran otot yang terletak pada bagian bawah dari organ esofagus. Dan fungsi dari LES adalah untuk bekerja sebagai pintu gerbang otomatis yang akan terbuka dan tertutup. Terbuka disaat ada makanan dan juga minuman yang turun ke dalam perut. Dan jika makanan sudah masuk, maka LES tadi akan menutup supaya mencegah asam dan juga makanan yang ada didalam perut kita tidak kembali naik ke kerongkongan dan juga esofagus.
Jika hal ini tidak terjadi, maka akan membuat LES menjadi longgar sehingga tidak akan menutup dengan baik, dan pada akhirnya menyebabkan asam lambung menjadi keluar dari perut pada akhirnya membuat penyakit asam lambung. Penyebab dari penyakit asam lambung biasanya berhubungan dengan obesitas, kondisi kehamilan, dan juga mengonsumsi jenis makanan yang mengandung banyak lemak didalamnya.
Mulut dan juga kerongkongan yang akan menimbulkan rasa ketidaknyamanan. Selain itu juga akan membuat kita menjadi sakit saat sedanga menelan makanan. Hal yang harus dilakukan adalah mendapatkan perawatan yang serius yang sangat dibtuuhkan untuk mengatasi gejala penyakit GERD ini jika gejalanya muncul secara terus menerus dan juga tidak berkurang.

gejala dari asam lambung naik

gejala - gejala dari asam lambung naik yang perlu diketahui antara lain yaitu:
  1. Refluks asam lambung atau juga regurgitasi. Asam lambunug yang ada didalam perut akan naik kembali ke kerongkongan dan selain itu juga mulut sehingga akan menimbulkan rasa asam dan juga pahit.
  2. Sensasi seperti terbakar pada bagian dada dan juga nyeri di ulu hati. Kondisi seperti ini biasanya akan dirasakan pada tulang dada. Dan rasa nyeri akan semakin besar dan kuat setelah makan dan juga disaat membungkuk.
  3. Mengalami kesulitan menelan makanan.
  4. Merasa seperti ada benjolan pada kerongkongan disaat Anda sedang menelan.
  5. Mengalami laringitis, yakni radang di laring dan juga pita suara yang menimbulkan sakit tenggorokan dan suara Anda berubah menjadi paray.
  6. Batuk kering dengan terus menerus, dan terutama terjadi di malam hari.
  7. Mengalami sakit dada
  8. Kerusakan pada gigi
  9. Bau mulut atau bau nafas kurang sedap
  10. Meningkatkan jumlah dari air liur dengan mendadak.

Penyakit asam lambung untuk kondisi ringan biasanya akan terjadi 1 atau 2 kali sebulan. Dan biasanya tidak membutuhkan perawatan medis khusus. Untuk kondisi asam lambung ringan dapat diatasi dengan cara pola makan yang sehat, dan Anda bisa membeli obat di apotek disaat gejalanya datang. Untuk gejala atau kondisi yang lebih parah dan terus menerus, maka sebaiknya lakukanlah pemeriksaan ke dokter untuk mendapatkan penanganan dengan segera.

Penyebab terjadinya penyakit asam lambung

  • Obesitas

Kelebihan berat badan atau mengalami obesitas akan menyebabkan tekanan tinggi didalam perut mereka daripada mereka yang mempunyai berat badan ideal. Dan tekanan yang tinggi ini yang diduga menjadi penyebab dari otot LES melemah.
  • Mengonsumsi makanan yang mengandung lemak terlalu banyak

Untuk jenis makanan yang mengandung lemak biasanya membutuhkan waktu pencernaan yang lebih lama didalam perut Anda, sehingga asam lambung yang dihasilkan menjadi lebih banyak daripada baisanya dan resiko untuk kembali naik menuju ke esofagus juga lebih tinggi.
  • Mengonsumsi kopi, cokelat, alkohol, dan merokok

Semua unsur-unsur diatas merupakan penyebab dari otot LES menjadi rileks sehingga asam lambung akan kembali naik menuju ke esofagus.
  • Kondisi hamil

mereka yang sedang hamil biasanya akan mengalami bentuk perubahan hormon. Dan pada akhirnya hal ini akan membuat LES menjadi semakin lemah. Dan akan meningkatkan tekanan di perut Anda.
  • Hernia hiatus

Untuk kondisi seperti ini biasanya akan terjadi disaat sebagian dari lambung terdorong sampai menuju melewati diafragma. Dan LES akan semakin melemah untuk para penderita penyakit hernia hiatus.
  • Stress

Penyebab asam lambung naik akibat stress juga bisa membuat LES semakin melemah.

cara mengobati asam lambung, resep obat alami keluarga

dari resep obat alami keluarga, semoga dapat menyembuhkan asam lambung yang sedang diderita, bahan - bahan dan caranya sebagai berikut:

1. cara mengobati asam lambung dengan Kunyit, 
obat asam lambung dari bahan alami kunyit bisa membantu untuk mengatasi penyakit asam lambung yang sering kambuh. membuat obat asam lambung dari bahan alami kunyit dirumah akan lebih baik dan juga tidak sulit caranya. Ramuan obat dari kunyit yang diparut lalu dicampurkan air untuk direbus. Minum air rebusan ramuan kunyit ini akan membantu mengatasi asam lambung yang sering kambuh dengan cepat.

2. cara mengobati asam lambung dengan Kencur
tidak hanya kunyit, tetapi obat asam lambung dari bahan alami kencur pun bisa digunakan. Bahan alami kencur ini tidak jauh berbeda dengan kunyit, cara membuatnya pun juga sama, dengan menghaluskan kencur lalu direbus bersama air matang secukupnya. Mengkonsumsi air ramuan kencur untuk menurunkan asam lambung dan juga akan mengurangi gejala asam lambung secara perlahan lahan.

3. cara mengobati asam lambung dengan Lidah buaya
kondisi LES yang lemah bisa menyebabkan asam lambung keluar, dan mengkonsumsi makanan yang memicu kenaikan asam lambung naik bisa menyebabkan mual dan muntah. Oleh sebab itu obat asam lambung dari bahan alami lidah buaya bisa digunakan dengan mengkonsumsi daging dari lidah buaya.

4. cara mengobati asam lambung dengan Cuka apel
obat asam lambung dari bahan alami fermentasi apel atau dikenal juga dengan nama lain cuka apel akan membantu mengatasi penyakit asam lambung. Dengan mengkonsumsi air yang dicampurkan dengan cuka apel lalu diminum secara teratur.

5. cara mengobati asam lambung dengan Temulawak 
temulawak memiliki manfaat yang sangat baik untuk kesehatan dan terutama yaitu dengan mengeluarkan racun dan kotoran didalam sistem pencernaan karena temulawak dapat membantunya dalam memelihata kesehatan lambung dan sudah bersifat senyawa antiinflamasi (anti radang di dalamnya) sehingga sangat berguna untuk membantunya mengatasi terjadinya pembengkakan di bagian lambung, dan selain itu terdapat manfaat di dalam temulawak yang dapat membantunya dalam mempercepat proses kerja dari usus halus sehingga membuat lambung semakin cepat di kosongkan, dan akan membantunya dalam mengurangi beban dari lambung akibat konsusi makanan serat cairan di dalam lambung.

6. cara mengobati asam lambung dengan Daun cincau
Daun cincau ini mudah sekali untuk di dapatkan dan bisa bisa kalian beli di pasar dengan harga yang murah. kandungan yang terdapat pada daun cincau sangat banyak sekali dan bagus, untuk di jadikan pengobatan. dari mulai anak anak hingga orang dewasa bisa menerapkannya. Jenis obat asam lambung adalah dengan menggunakan daun cincau. Cara mengolah bahan ini gampang sekali. ikutilah langkah langkah berikut. Pertama yang harus di lakukan adalah dengan mencuci daunnya yang kemudian di rebus dengan air hingga matang. Tuangkan air tersebut kedalam wadah dan ademkan hingga menjadi agar. Konsumsi lah ramuan yang terbuat dari daun cincau dengan rutin, agar penyakit yang di alami dapat sembuh dengan cepat. cara ini tidak beresiko sama sekali dan aman.

7. cara mengobati asam lambung dengan Meniran
Sebagian orang ada yang mengetahui meniran itu apa, tapi ada juga yang tidak. bagi yang tak mengetahuinya, kalian bisa membacanya penulisan artikel ini karena akan kami jelaskan. Meniran adalah sebuah tanaman yang menyimpan manfaat dan kandungan yang berguna sekali untuk tubuh. meniran ini bisa kita jumpai di pedagang tanaman yang sebaiknya pelihara dan bila sewaktu mempergunakannya bisa langsung memetiknya. Jenis obat asam lambung adalah menggunakan meniran. Pengolahannya bisa kita lakukan dengan memasaknya yang sudah di bersihkan. dan minum bila sudah matang dan di saring. Lakukan cara ini tiap hari, agar mendapatkan hasil yang bagus.

8. cara mengobati asam lambung dengan Mentimun
Mentimun adalah sayuran yang sering kali di pakai dan di konsumsi oleh semua orang. mentimun dengan bentuk memanjang dan warna hijau memiliki manfaat untuk pengobatan penyakit. Namun ada yang mengatakan, bahwa terlalu banyak memakan mentimun bagi seorang wanita bisa mengakibatkan keputihan. tinggal di sayur, konsumsi langsung atau di jus itulah cara yang dapat kalian pergunakan untuk jenis obat asam lambung. Cara ini cukup ampuh dan sudah banyak yang menggunakannya.

sekian dan terimakasih sudah mau berkunjung di blog kami, obat alami keluarga. semoga artikel tentang cara mengobati asam lambung yang berasal dari resep obat alami keluarga dapat bermanfaat untuk menyembuhkan asam lambung yang dialami.
Loading...


EmoticonEmoticon