cara melakukan senam ibu hamil yang tepat - alfa singasari

cara melakukan senam ibu hamil yang tepat

loading...
loading...
cara melakukan senam hamil yang tepatkehamilan adalah hal yang paling dinanti pasangan baru nikah, seorang perempuan dianggap sempurna jika sudah hamil dan melahirkah. tetapi apabila tidak dijaga dengan baik maka kehamilan akan beresiko bagi janin bahkan bagi ibu hamil, untuk itu perlu melakukan penjagaan yang tepat misalnya dengan melakukan senam hamil dengan tepat. adapun caranya akan saya jelaskan berikut ini.

manfaat melakukan senam hamil 

sebelem ke pembahasan cara senam hamil, anda perlu tahu manfaatnya terlebih dahulu. Secara psikologis, senam hamil membuat Anda berpikir lebih positif karena merasa lebih siap menghadapi persalinan. Selain itu, setelah bayi lahir, senam hamil juga membantu Anda segera dapat kembali ke bentuk badan dan stamina semula. adapun manfaat dari senam hamil yang lain adalah :
cara melakukan senam ibu hamil yang tepat
  1. Meredakan nyeri dan sakit yang dirasakan di masa kehamilan.
  2. Mengencangkan otot.
  3. Memperkuat jantung dan paru.
  4. Membuat tidur lebih nyenyak.
  5. Membantu menghindari pertambahan berat badan berlebihan.
  6. Meringankan nyeri akibat pertambahan beban pada tulang belakang.
  7. Memperkuat sendi.
nah itu adalah manfaat dari senam melakukan senam hamil, apakah anda tertarik untuk melakukannya, setelah tahu manfaat dari senam hamil?

cara melakukan gerakan senam hamil

Untuk mendapatkan hasil maksimal, Anda dapat bergabung dengan kelas senam hamil yang banyak dibuka di rumah sakit ibu dan anak. Umumnya instruktur senam hamil adalah bidan yang memang berpengalaman menangani proses persalinan. Gerakan dan latihan pernapasan diutamakan untuk mempersiapkan tubuh Anda menjalani persalinan dengan lebih siap. Dengan bergabung dalam kelas senam hamil, gerakan-gerakan yang dilakukan akan relatif lebih aman karena berada di bawah arahan instruktur berpengalaman.Selain lebih terpercaya, melakukan senam hamil bersama ibu hamil lain dapat membuat Anda merasa lebih nyaman karena merasa tidak sendiri dan dapat bertukar pikiran. Selain senam hamil yang biasa ditawarkan di rumah-rumah sakit ibu dan anak, gerak tubuh sebelum persalinan dapat dilakukan juga dengan pilates dan yoga khusus untuk ibu hamil. 
apabila waktu anda tidak memungkinkan untuk bergabung dengan kelas senam hamil, gerakan senam hamil juga bisa dilakukan dirumah sendiri, Idealnya, senam hamil dilakukan 2-4 kali sepekan selama kurang lebih 30 menit. Namun Anda dapat juga melakukan senam hamil di rumah dengan panduan video atau buku yang terpercaya. Berikut ini beberapa gerakan sederhana yang dapat Anda lakukan:

Push-up dinding
cara melakukan senam ibu hamil yang tepat

Gerakan ini bermanfaat memperkuat otot dada dan otot trisep pada bagian belakang lengan atas. 
cara melakukan gerakannya:
  • Berdiri menghadap tembok dengan kedua tangan lurus bersandar pada dinding. Dari samping, tubuh terlihat mencondong ke depan, seperti sedang mendorong dinding. Buka kaki sejajar bahu.
  • Tekuk siku perlahan-lahan dan dekatkan dada hingga dagu mendekat ke dinding. Jaga agar punggung Anda tetap lurus.
  • Kembali ke posisi semula.
  • Ulangi hingga 15 kali.
Berjongkok

Melakukan aktivitas senam dengan berjongkok di masa kehamilan dapat membantu membuka jalan lahir bagi bayi. Anda dapat mencoba melakukan gerakan jongkok dengan bola senam. 
cara melakukan gerakannya:
  • Berdiri tegak membelakangi dinding dengan bola senam yang dihimpit di antara punggung dan dinding. Buka kaki sedikit.
  • Turunkan badan Anda dengan kaki membentuk sudut 90 derajat.
  • Kembali ke posisi semula. Ulangi 10 kali.
Senam lantai
cara melakukan senam ibu hamil yang tepat

Senam lantai dapat membantu memperkuat punggung dan otot perut. 
cara melakukan gerakannya:
  • Ambil posisi menyerupai kursi sambil berlutut membentuk 90 derajat dan kedua tangan lurus menyangga di depan. Pastikan tangan berada di bawah bahu.
  • Angkat dan luruskan satu kaki sejajar dengan punggung. Tahan beberapa saat.
  • Ganti dengan kaki sebelah.
  • Ulangi 10 kali untuk kaki kiri dan 10 kali untuk kaki kanan.
Menaiki bangku pendek
Untuk memperkuat otot kaki, Anda dapat melakukan senam dengan bantuan bangku pendek. 
cara melakukan gerakannya:
  • Berdiri dan letakkan bangku pendek dengan tinggi tidak lebih dari 20 cm dan cukup lebar di depan Anda.
  • Angkat kaki kiri lalu kaki kanan ke atas bangku. Setelah itu turunkan kaki kiri dan kemudian kaki kanan.
  • Lakukan pergantian tanpa buru-buru dan penuh hati-hati.
  • Ulangi 15-25 kali sambil menjaga agar punggung tetap lurus saat melakukan gerakan.

Hal yang perlu diperhatikan dalam melakukan senam hamil

dalam melakukan senam hamil, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan, agar hasil yang diperoleh dapat maksimal, antaralain yaitu:
  1. Lakukan pemanasan sebelum melakukan senam hamil dan pendinginan setelahnya.
  2. Kencangkan otot perut saat mengangkat lutut untuk menghindari cedera pada punggung bawah dan sendi panggul.
  3. Hindari gerakan memutar dan membalik badan secara cepat. Lebih sulit untuk menjaga keseimbangan tubuh di masa kehamilan.
  4. Kenali kemampuan Anda dan jangan memaksakan diri. Ambil waktu istirahat jika Anda merasa kelelahan.
  5. Jaga agar suhu ruangan tidak panas. Gunakan pakaian yang tidak terlalu tebal dan menyerap keringat.
  6. Cegah dehidrasi dengan mengonsumsi cukup air sebelum, selama, dan setelah melakukan senam hamil.
  7. Pastikan instruktur atau panduan yang Anda jadikan acuan dapat dipercaya.
  8. Jika sudah lama tidak berolahraga, Anda dapat memulai dengan melakukan gerakan senam 5 menit sehari, kemudian meningkat menjadi 10 menit, dan terus meningkat hingga setidaknya 30 menit per hari.
nah demikianlah artikel mengenai cara melakukan senam ibu hamil yang tepat, semoga dapat membantu anda dalam menjaga masa kehamilan dan dapat mempermudah dalam proses kelahiran.
Loading...


EmoticonEmoticon